- PENGERTIAN GINJAL
Ginjal merupakan alat penyaring darah yang bentuknya seperti kacang. Manusia memiliki 2 ginjal . Panjangnya antara 10 sampai 15cm,beratnya kurang lebih 200 gram . Ginjal menyaring darah sebanyak 1.500 liter per hari sehingga ada beberapa zat yang harus di buang melalui alat pengeluaran . Zat- zat tersebut adalah urea , amonia dan air di buang melalui ginjal berupa urine .
B. STUKTUR GINJAL
Ginjal terbungkus oleh selaput tipis yang di sebut kapsula renalis yang terdiri atas jaringan fibrus . Ginjal terbagi menjadi tiga bagian, yaitu kulit ginjal atau korteks renalis , sumsum ginjal atau medulla , dan bagian etiga adalah berupa rongga ginjal atau renalis .
• KULIT GINJAL
Kulit ginjal disebut korteks renalis. Korteks renalis tersusun dari sel-sel ginjal atau nefron yang berjumlah lebih kurang satu juta sel . Di dalam kulit ginjal terdapat badan malpighi yang terdiri atas glomerulus dan kapsula bowman . Glomerulus adalah kumpulan cabang-cabang yang halus atau anyaman pembuluh darah kapiler di bagian korteks , sedangkan kapsula bowmn adalah lapisan yang melingkupi glomerulus , bentuknya seperti cawan dan berdinding ganda .
• SUMSUM GINJAL
Sumsum ginjal di sebut medulla . Medulla berbentuk kerucut atau renal pyramid . Di dalam medulla akan terjadi proses reabsorsi dan augmentasi oleh tubulus proksimal dan tubulus distal . Lengkung henle juga merupakan bagian dari yang menghubungkan tubulus proksimal dengan tubulus distal .
C. PROSES PEMBENTUKAN URINE
Proses pembentukan urie adalah sebagai berikut :
- Darah yang membawa sisa metabolisme protein akan masuk ke ginjal melalui pembuluh darah menuju glomerulus
- Didalam glomerulus terjadi peristiwa penyarigan terhadap zat-zat yang terlarut dalam darah seperti ; air, garam,amonia,urea,dan gula zat-zat tersebut di sebut filtranglomerulus .
- Filtraglomerulus masuk ke kapsula bowman dan di tampung . Dan di teruskan ke tubulus proksimal .
- Di dalam tubulus proksimal akan terjadi penyerapan kembali terhadap zat-zat yang masih di perlukan , yaitu ; air, garam , gula . Sedangakan zat-zat lainnya yang tidak diserap atau yang tidak dapat di serap akan menjadi urine primer .
- Urine primer masuk ke dalm tubulus distal dan akan terjadi augmentasi . Augmentasi adalah penambahan zat-zat yang tidak di perlukan ke dalam urine primer sehingga menjadi urine sekunder .
Urine sekunder di tampung di tubulus kolekta , kemudian di teruskan ke uriter dan ditampung kembali di kantung kemih sebelum dikeluarkan dari tubuh melalui uretra .
D. ZAT-ZAT YANG TERKANDUNG DALAM URINE
Urine orang sehat dan sakit mempunyai kandungan yang berbeda . Pada orang sehat kandungan urine adalah sebagai baerikut :
- Air 95%
- Urea , amonia, dan asam ureat yang merupakan hasil metabolisme protein .
- Garam-garam mineral , terutama garam dapur (NaCI)
- Zat warna empedu (bilirubin dan biliverdin ) yang menyebabkan urine berwarna kuning .
- Zat-zat yang berlebihan dalam darah , seperti hormon dan vitamin
pada orang sakit urine bisa digunakan sebagai indikator terjadinya gangguan di dalam tubuh . Karena setiap zat yang tidak digunakan oleh sel di buang melalui urine . Jika dalam urine terdapat zat-zat yang masih berguna , ini berarti adanya kerusakan pada glomerulus atau tubulus . Kerusakan tersebut juga bisa menyebabkan zat-zat racun akan kembali masuk ke dalam tubuh .
Tidak ada komentar:
Posting Komentar